Kilas Berita 7

pasang iklan

pasang iklan
Klik pada gambar

Senin, 18 Juni 2012

Empat Keluarga Artis Terlibat Narkoba Sepanjang 2012

Kilas Berita7 =>

Keluarga artis terlibat narkoba.
Keluarga artis terlibat narkoba.

PROFESI keartisan memang menyita banyak waktu dan energi. Tak hanya si artis yang menjadi pusat perhatian masyarakat, namun sanak saudara dan keluarganya pun ikut menjadi sorotan publik.  
Jadi tak heran, jika ada keluarga artis yang terlibat masalah, terutama narkoba, akan menjadi sorotan publik. Bahkan, terkadang sorotannya lebih besar dari selebriti itu sendiri.
 
Sepanjang 2012, ada empat anggota keluarga selebriti yang ditangkap karena keterlibatannya dengan narkoba. Kontan saja, artis yang keluarganya terlibat narkoba itu jadi kerepotan mengundang media untuk menjelaskan duduk perkaranya.
 
Yang terbaru adalah ayahnya Julia Perez, Angkasa Jaya. Sebelum itu, ada juga Alba Fuad, keluarga Ahma Albar dan Camelia Malik. Ada lagi, Raka Widyarma, anak angkat dari Rano Karno, artis yang kini menjabat wakil gubernur Banten. Kemudian juga Resti Destami Arifin, anak dari penyanyi dangdut Imam S Arifin yang dua kali ditangkap polisi karena kasus yang sama.
 
Tak jarang, sorotan media juga berkaitan apakah artis tersebut juga ikut terlibat dengan narkoba yang melibatkan anggota keluarganya itu.
 
Karenanya, menjaga imeg artis sangatlah penting, selain menjaga imej keluarga di mata masyarakat. Karena, Indonesia sebagai negara timur masih menghubungkan erat antara artis dengan keluarganya.

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...